Berkomunikasi dengan saudara, teman, sahabat, dan lain sebagainya sekarang semakin mudah dengan adanya aplikasi chatting di dunia. Meskipun ada banyak aplikasi sadap WA dan aplikasi chat lainnya, namun tetap banyak orang yang menggunakan aplikasi ini. Ini karena memang orang jadi bisa terhubung dan mengetahui kabar terkini saudara dan kerabat yang mungkin lokasinya jauh. Dan di Indonesia sendiri ada beberapa aplikasi chat yang populer, berikut ini aplikasi chat populer di Indonesia yang banyak digunakan.
Aplikasi chat pertama yang memang menjadi raja sekarang ini di berbagai belahan dunia itu adalah Whatsapp. Ini adalah aplikasi yang sekarang tengah naik daun dan sudah bergabung dengan Facebook, namun tetap menjadi platform tersendiri. Banyak sekali orang yang menggunakan aplikasi ini, ada sekitar 1,5 miliar orang yang menggunakannya. Ini tentu saja tidak lepas dari berbagai fitur yang tersedia di dalam aplikasi ini yang memudahkan orang dalam melakukan chat, dan berikut ini beberapa fiturnya.
- Pertama adalah kita bisa melakukan chat secara bebas dan juga bisa mengirimkan foto dan juga video ke nomor tujuan
- Ada fitur grup yang bisa membuat kita tergabung dalam satu percakapan dengan beberapa orang sekaligus. Biasanya ini untuk keperluan keluarga, keperluan kantor, dan lain sebagainya untuk mempermudah koordinasi dalam kegiatan apa pun itu atau hanya sekedar silaturahmi.
- Bisa melakukan video call, bukan hanya satu video call tapi grup video call.
Meskipun banyak fitur satu hal yang harus diwaspadai adalah adanya aplikasi sadap WA.
Telegram
Aplikasi yang kedua itu adalah Telegram, ini adalah salah satu aplikasi chat yang beberapa tahun belakangan ini sedang naik daun. Sebab Whatsapp sendiri sempat terjadi down, sehingga sangat sulit untuk mengirim pesan dan akhirnya untuk mengaksesnya pun sempat sulit. Meskipun sebentar akan tetapi sangat membantu untuk membuat nama Telegram mencuat, karena beberapa kelebihan yang dimiliki Telegram ini. Berikut ini beberapa kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi Telegram ini sebagai aplikasi chatting.
- Fitur grup di Telegram ini bisa menampung sampai ratusan ribu orang dalam satu grup, di mana Whatsapp tidak sampai segitu
- Bisa mengirim file sampai ukuran 1,5 GB di mana Whatsapp sangat terbatas dalam hal mengiri file ataupun dokumen soal ukurannya.
- Ada fitur secret chat yang dilengkapi dengan penghancuran pesan yang diatur oleh penggunanya. Sehingga bisa mengantisipasi aplikasi sadap WA.
Facebook Messenger
Aplikasi yang terakhir adalah Facebook Messenger yang sebenarnya merupakan aplikasi yang dulunya menjadi satu dengan Facebook. Meski sudah dirilis secara mandiri aplikasi ini tetap bisa mengambil hati banyak orang untuk menggunakan aplikasi tersebut sebagai aplikasi chat. Terbukti aplikasi ini sudah digunakan lebih dari 1,3 miliar orang, dan ini tidak lepas dari beberapa kelebihan dari aplikasi ini. Berikut ini kami akan jelaskan apa saja sih kelebihannya dan fiturnya yang tidak banyak diketahui.
- Di aplikasi ini memungkinkan kita untuk melakukan panggilan suara dan panggilan video secara grup mencapai 50 orang
- Dapat membagikan lokasi secara live menggunakan aplikasi ini
- Bisa login ke lebih dari satu akun pada aplikasi Messenger ini, sehingga kita bisa terhubung dengan beberapa akun sekaligus.
- Sekarang sudah tidak perlu lagi menggunakan akun Facebook, menggunakan nomor saja pun bisa.
Itulah beberapa aplikasi chat, namun tetap waspadai adanya aplikasi sadap WA.